KESERUAN STUDY TOUR SD KRISTEN BINA CAHAYA BANGSA BERSAMA UNIMUDA


Bersenang-senang adalah salah satu slogan yang selalu diagungkan oleh rektor UNIMUDA pada setiap momen kegiatan. Slogan ini tidak hanya menyebar di internal kampus saja tetapi telah menyebar pada lapisan masyarakat. Slogan ini membuat salah satu SD Kristen Bina Cahaya Bangsa memilih melakukan study tour di UNIMUDA Sorong. Kegiatan yang diikuti  oleh 30 siswa dibuka secara langsung oleh Bapak Asrul, M.Pd., selaku wakil dekan FKIP. Dalam sambutannya, wakil dekan FKIP sangat menyambut baik kedatangan dari rombongan SD Kristen Bina Cahya Bangsa untuk melakukan kegiatan study tour di kampus UNIMUDA Sorong. Wakil dekan juga   berharap dapat menjalin kerja sama dan kekeluargaan yang erat. Di samping itu Kepala sekolah sangat berterimakasih kepada pihak kampus yang telah menyambut dan menerima kedatangan dengan sangat baik.

Kegiatan study tour dimulai dengan mengunjungi  RJK Park, kolam ikan, pengenalan ala-alat Praktikum di Lab IPA, dilanjutkan dengan pengenalan sekaligus belajar bermain gamelan, dan outbound. 

HIMAPERSADA sebagai organisasi PGSD,  memiliki kesempatan untuk mengisi outbound dalam rangkaian kegiatan study tour. Dengan kreativitas dari anggota HIMAPERSADA membuat siswa sangat berantusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan outbound.


HIMAPERSADA,

SATU KATA BERJUTA KREASI
















0 Komentar